advertisement
Cara Mengobati Wasir atau Ambeien secara Alami
Apakah sobat banyak menghabiskan waktu dengan duduk, berdiri dalam waktu lama, atau sering mengangkat beban yang berat? Jika ya, sobat sebaiknya waspada. Apalagi jika anda hanya sedikit mengonsumsi air putih dan sayuran bersera maka sobat berpotensi terserang wasir atau ambeien.

Menurut ahli bedah dari RS Husada Jakarta, Soetanto Gandakusuma, MD wasir adalah penyakit yang timbul karena pembuluh-pembuluh darah di daerah anus melebar akibat aliran darah ke jantung terhambat. “Pembuluh yang melebar ini kemudian ditutupi oleh selaput lendir, kulit, jaringan ikat atau otot-otot polos, dan lama-kelamaan membengkak dan membentuk tonjolan,” jelasnya.
Pemicu utama wasir sangat sederhana, yakni saat susah buang air besar, terpaksa harus mengejan. Selain itu, pekerjaan yang menyita banyak waktu duduk, berdiri lama, mengangkat yang berat-berat dan kehamilan juga bisa mengakibatkan wasir.

Beberapa jenis makanan yang merangsang, seperti cabe dan rempah-rempah pun dapat memicu wasir. “Karena zat dalam makanan tersebut membuat pembuluh darah gampang melebar.” Penyakit diare kronis juga bisa menimbulkan wasir. “Saat diare, kita buang air berulang-ulang, sehingga pembuluh darah yang melebar dan tertutup oleh selaput lendir, jaringan ikat atau kulit, terlalui kotoran dan terinfeksi.”

Ada juga yang bilang, wasir juga merupakan penyakit keturunan. Jika orangtua punya wasir, maka si anak juga berisiko terkena wasir. “Memang ada yang bilang wasir adalah penyakit keturunan, tapi presentasinya tidak dominan. Hanya sekitar 10 ¬ 15 persen,” ungkap Soetanto.

Siapa saja yang bisa kena wasir? “Pada dasarnya bisa menyerang siapa saja dan dari berbagai lapisan usia, kecuali wasir luar tentu berbeda dengan wasir dalam. “Karena berada di luar dan tidak dilalui kotoran, keluhannya adalah rasa sakit atau nyeri akibat pembuluh darah yang pecah. Setelah pecah, darah tidak keluar tapi mengumpul dan menjadi trombus (bekuan darah),” lanjut Soetanto. Ada kalanya wasir pecah, tapi tetap menonjol dan menjadi bekuan darah.

Sebetulnya, hampir 50 ¬ 60 persen manusia dewasa mempunyai wasir. Namun, tidak semua penderita wasir butuh pengobatan. Kalau tonjolan wasirnya tidak besar, hanya berdarah 2 atau 3 bulan sekali dan tidak ada keluhan, “Ya tidak perlu diobati, apalagi dioperasi. Tapi kalau sudah terasa sakit, nyeri, sering berdarah dan tonjolan terasa terganggu, baru perlu diobati,” jelas Soetanto.

Jadi, langkah pertama jika punya keluhan buang air adalah langsung periksa ke dokter. “Selain mendengar keluhan, dokter juga akan memeriksa dengan teknik colok dubur. Teknik ini merupakan tingkat pemeriksaan pertama dan paling penting,” lanjutnya. Caranya adalah dengan anak-anak,” rinci Soetanto. Anak-anak biasanya tidak terkena wasir, kalaupun anak susah buang air dan keluar darah, itu biasanya karena luka di anus saja. “Darah tidak menetes dan hanya menempel di feses. Bisa juga anak punya polip (daging tumbuh) berwarna merah bertangkai yang ada di daerah anus. Polip ini merupakan bawaan lahir. Saat polip dilalui feses yang keras, maka kadangkala berdarah,” lanjut Soetanto.

Tak Semua Wasir Butuh Pengobatan (tidak semua wasir-ambien perlu operasi)

Ada dua macam wasir, yaitu wasir dalam dan wasir luar. “Keduanya sama bahayanya. Pada wasir dalam, pembuluh darah ditutupi oleh selaput lendir yang basah di dalam anus. Awalnya wasir dalam tidak terlihat dari luar, tapi kalau sudah membesar bisa menonjol keluar,” jelas Soetanto. Gejala umum wasir dalam adalah keluar darah kalau buang air, karena tonjolan wasir yang menempel di dinding dalam anus tergesek oleh feses yang sulit keluar. Khusus untuk wasir dalam, ada beberapa stadium, yaitu:
1. Stadium 1, tonjolan masih kecil dan belum keluar. Gejalanya, darah menetes setiap habis buang air besar.
2. Stadium 2, tonjolan sudah keluar tapi belum begitu besar. Gejalanya, setelah buang air besar, tonjolan keluar, tapi akan masuk kembali saat penderita dalam posisi berdiri.
3. Stadium 3, tonjolan sudah lebih besar. Gejalanya, usai buang air tonjolan keluar dan tidak masuk lagi. Jadi harus ditekan dan didorong menggunakan tangan.
4. Stadium 4, tonjolan bisa sebesar bola tenis. Tonjolan tidak bisa didorong masuk, dan harus dioperasi.
Sementara pada wasir luar, kulitlah yang menutupi pembuluh darah. Karena posisinya di luar anus, wasir luar lebih gampang terlihat. Gejala umum wasir luar tentu berbeda dengan wasir dalam. “Karena berada di luar dan tidak dilalui kotoran, keluhannya adalah rasa sakit atau nyeri akibat pembuluh darah yang pecah. Setelah pecah, darah tidak keluar tapi mengumpul dan menjadi trombus (bekuan darah),” lanjut Soetanto.
Ada kalanya wasir pecah, tapi tetap menonjol dan menjadi bekuan darah.

Sebetulnya, hampir 50 ¬ 60 persen manusia dewasa mempunyai wasir. Namun, tidak semua penderita wasir butuh pengobatan. Kalau tonjolan wasirnya tidak besar, hanya berdarah 2 atau 3 bulan sekali dan tidak ada keluhan, “Ya tidak perlu diobati, apalagi dioperasi. Tapi kalau sudah terasa sakit, nyeri, sering berdarah dan tonjolan terasa terganggu, baru perlu diobati,” jelas Soetanto.

Jadi, langkah pertama jika punya keluhan buang air adalah langsung periksa ke dokter. “Selain mendengar keluhan, dokter juga akan memeriksa dengan teknik colok dubur. Teknik ini merupakan tingkat pemeriksaan pertama dan paling penting,” lanjutnya. Caranya adalah dengan memasukkan jari yang bersarung tangan higienis ke anus pasien. “Jika wasir, umumnya tidak teraba benjolan. Sementara kalau tumor, akan langsung teraba.”

Setelah itu, untuk lebih meyakin kan, dilakukan pemeriksaan menggunakan alat anuscop, alat seperti selang sepanjang 20 cm berdiameter 2 cm dan memiliki lampu di ujungnya. Anuscop dimasukkan ke dalam anus pasien untuk melihat apakah pasien menderita wasir biasa atau tumor.Wasir disebut juga sebagai ambeien sedangkan dalam istilah kedokterannya disebut hemorrhoids. Wasir terjadi karena pelebaran atau pembengkakan pembuluh darah halus di saluran pembuangan (anus). Pembuluh darah halus memiliki dinding yang sangat tipis yang sangat rentan akan pelebaran atau pembengkakan.

Sobat membenci saatnya buang air besar (BAB) karena terasa menyiksa? Bisa jadi sobat adalah penderita wasir. Gejala penyakit ini dapat bermacam-macam tergantung dari tingkat keparahannya. Pada permulaannya dapat berupa rasa panas dan gatal atau kadang-kadang terasa pedih di daerah sekitar dubur. Termasuk selalu nyeri sewaktu buang air besar.
Ada juga dengan gejala benjolan lunak di dubur yang kadang-kadang lebih dari satu benjolan. Ada tetesan darah segar di dubur setelah buang air besar.
Cara Mencegah Wasir atau Ambien Secara Alami :
1. Mengkonsumsi makanan berserat, makanan berserat banyak terdapat pada sayur-sayuran dan buah-buahan serta juga rumput laut.
2. Minum air yang cukup, air yang cukup dalam tubuh sobat dapat membantu pencernaan dalam mencerna.
3. Jangan duduk terlalu lama, apabila anda memang harus duduk untuk waktu yang lama karena sebuah tuntutan, maka sobat dapat menyiasatinya dengan beristirahat 2 jam sekali selama 15 menit. Selain itu, pastikan tempat duduk kursi sobat harus dalam keadaan keras.
Cara Mencegah Wasir atau Ambien Secara Alami di atas pada dasarnya mempunyai kaitan yang erat dengan Gaya Hidup Berkualitas. Selanjutnya, cara Pengobatan Wasir atau Ambeien Secara Alami Biasanya wasir atau ambeien tidak memerlukan pengobatan khusus, kecuali jika sampai menyebabkan infeksi. Berikut tipsnya:

1. Jambu Biji
Cuci bersih beberapa lembar pucuk daun jambu batu muda dan 1 buah pisang batu yang tidak dikupas. Haluskan dan peras hingga mengeluarkan air. Minum air perasan tersebut setiap hari secara rutin sampai penyakit ambeien sembuh.

2. Pisang Ambon.
Caranya 1 buah pisang ambon di blender dan ditambah dengan susu murni sebanyak satu gelas. Minum selama 3 gelas sehari secara teratur selama seminggu.

3. Kangkung
Cuci kangkung dengan air hangat dan di blender halus, kemudian saring airnya. Setelah itu campur dengan satu butir telor ayam kampung dan garam dapur secukupnya. Aduk hingga rata. Minum sehari sekali sebelum tidur.

4. Pegagan
Bersihkan dan potong-potong 5 tanaman pegagan berikut akarnya. Tambahkan 1 cangkir air panas dan didihkan sekitar 5 menit. Biarkan dingin lalu minum sedikit demi sedikit 1 cangkir sehari.

5. Lidah buaya
Parut lidah buaya secukupnya atau dibuat jus, tambahkan setengah gelas air matang dan dua sendok madu, lalu di aduk dan di saring kemudian diminum. Lidah buaya secukupnya dibuat jus lalu dicampur dan di aduk dengan norit secukupnya dan bubuk gambir secukupnya hingga rata kemudian dioleskan pada ambeien.

6. Tape Singkong
Makanlah tape singkong yang benar-benar masak (sangat lembek) secara rutin 3 kali sehari. Lakukan kebiasaan ini walaupun gejala ambeien sudah menghilang. Beberapa literatur menyebutkan bahwa tape dari bahan lain seperti tape ketan putih atau tape ketan hitam juga bisa mengobati ambeien,bahkan ambeien yang sudah parah sekalipun. Konon ragi yang terkandung pada tape bisa menyehatkan pencernaan dan saluran pembuangan.(konsistensi.com)